(ilustrasi : Tama Kucing kepala stasiun) |
nihongoenak.com - Saya rasa Anda tidak asing mendengar namanya "Tama", orang-orang menyebut kucing sang kepala stasiun. Kucing betina ini menjadi kepala stasiun di salah satu jalur di Jepang barat. Tama, 'si manis' tersebut meninggal dunia. Kucing belang bernama Tama itu mati hari Senin (22/6) lalu di usia 16 atau setara 80 tahun untuk umur manusia.
Kucing belang manis ini dipelihara oleh sebuah toko di Stasiun Kishi pada sebuah jalur regional yang dioperasikan oleh Jalur Kereta Listrik Wakayama. Karena Tama memiliki tingkah laku yang berwibawa, dan kemudian Tama ditunjuk sebagai kepala stasiun tersebut.
Serangkaian pernak pernik bertemakan "Tama" juga diperjualbelikan. Banyak orang kesana ingin melihat kucing belang yang manis menggunakan topi dan baju kepala stasiun itu. Tama menjadi sebab naiknya penumpang pada jalur tersebut hingga 10% dalam setahun. Tama sempat menghadiri ulang tahunnya yang ke-16 Bulan April lalu. (rbd/todaynippon.com).
Posting Komentar