UNIX! Bantal Ini Membuatmu Dingin Di Musim Panas!

(ilustrasi : Bantal Kursi Pendingin)
nihongoenak.com - Jepang, sudah tidak asing jika negeri sakura tersebut hobi sekali menciptakan barang-barang yang berguna bagi kehidupan mereka dan yang memudahkan mereka. Orang Jepang sangat suka menciptakan alat yang bisa digunakan dengan tenaga USB. Salah satunya ciptaan yang satu ini yaitu Bantal Duduk Berpendingin.


Twin Fan USB Cooling Seat Cushion nama alat tersebut yang diberikan oleh perusahaan Thanko. Memang tidak ada bedanya dengan kipas pendingn laptop dan komputer Anda. Hanya saja keunggulannya bantal yang diduduki terasa nyaman dan membuat Anda menjadi relax. Twin Fan USB Cooling Seat Cushion ini di pasarkan oleh japantrendshop seharga 4.543 Yen atau setara dengan Rp 454.300,-

(ilustrasi)

Twin Fan USB Cooling Seat Cushion ini tidak hanya bisa digunakan di kursi kantor saja, Anda bisa menggunakannya di dalam mobil, dimanapun Anda ingin merasa segar dan nyaman saat musim panas Anda bisa gunakan Twin Fan USB Cooling Seat Cushion ini. Dengan kelebihan menggunakan kabel USB jadi Anda tidak perlu mencari sumber listrik, Anda cukup gunakan Gadget Anda. (rbd/japanrealm.com)

Posting Komentar