Image Source : https://twitter.com/yuridark6 |
nihongoenak.com - Cosplay, siapa yang tidak kenal dengan cosplay? semua orang pasti sudah mengetahui yang namanya cosplay. ya1 cosplay adalah costume play, dimana kita memerankan sebuah karakter anime lengkap dengan kostum dan aksesorisnya.
Sudah menjadi rahasia umum, jika kulit para cosplayer ini bisa menjadi pucat layaknya pada serial anime. Nah kali ini cosplayer jepang akan membuka rahasia untuk membuat kulit pucat.
Para cosplayer jepang ini menggunakan lotion krim bernama Oneday Brightening, yang bisa memucatkan warna kulit secara drastis, meskipun seperti namanya, hanya bertahan selama satu hari. Sejumlah cosplayer
pengguna Twitter berikut juga ikut mencobanya, dan salah satunya
berujar bahwa ia menemukan krim ini di Don Quixote di Ikebukuro dan
memutuskan untuk mencobanya. Betapa terkejutnya ia saat perbedaannya
begitu kentara!
Image Source: Twitter.com/toshii0505 |
User Twitter @yuridark6 juga mengutarakan kegembiraannya akan betapa mudahnya untuk memakai lotion ini, dan merekomendasikan untuk photoshoot.
Namun, ia juga memperingatkan bahwa krim ini punya bau yang cukup
menusuk hidung, serta bisa luntur (atau mungkin mengelupas) jika
disentuh.
Ini dia penampakan krim lotion Oneday Brightening.
Nah bagaimana cosplayer Indonesia? Tertarik? mungkin para cosplayer indonesia bisa menemukan cara lain untuk membuat kulitnya menjadi pucat layaknya karakter anime yang diperankan. seru bukan?
(rbd/nihongoenak)
Posting Komentar