Yakin? Sekolah Jepang Seindah Di kehidupan Anime?

Musim semi hampir tiba, bunga sakura mulai bermekaran, kehidupan baru masa SMA baru akan dimulai. Ya, mereka yang doki-doki menunggu sekian lama bagaimana sih rasanya belajar di SMA. Apakah kehidupan di SMA di Jepang itu seindah dikartun kartun jepang? Berkaca dari film dilan 1990, kita semua menganggap bahwa masa SMA adalah masa masa yang menyenangkan dengan cinta monyet dan teman teman yang langsung akrab. Tapi apakah di Jepang seperti itu?yakin-sekolah-jepang-seindah-di-kehidupan-animeSadarlah wahai para anak muda, adegan adegan dikartun itu hanyalah stage, hanya adegan belaka dan tidak terjadi di dunia nyata. Bahkan beberapa adegan merupakan sebuah hiperbola dari sang penulis naskah. Twitterian @official_satani bercuit, bahwa adegan adegan di kartun tapi tidak pernah terjadi di dunia nyata.



Mari kita baca terjemahanya.
Untuk kalian semua yang mulai masuk SMA tahun ini:
● Kalian tidak akan diizinkan makan siang di atap sekolah.
● OSIS tidak memiliki kekuatan yang kuat.
● Kalian tidak akan bisa memulai klub sekolah baru sendirian.
● Nilai Kalian tidak akan tiba-tiba membaik hanya karena Anda masuk SMA.
● Silakan menikmati kehidupan cinta yang aktif. Tapi jangan berharap tiba-tiba memiliki pacar.
● Kalian tidak akan memiliki teman sekelas yang langsung menjadi teman baik anda tepat setelah tahun ajaran baru dimulai.

Gimana? Indah bukan/ seperti di kartun? Bertemu teman baru, terus jadi sahabat, bisa makan diatap sekolah bareng, ketua osis paling punya kekuatan dari segalanya. Namanya asumsi pasti ada juga sanggahanya, seorang twitterian lain ikut nimbrung dan menyanggah dari cuitan bapak @official_satani. Ia bercuit.



Artinya kaya gini.
Untuk kalian semua yang mulai masuk SMA tahun ini:
● Kalian tidak akan diizinkan keluar ke atap.
● Dewan siswa selalu sibuk.
● Memulai klub baru membutuhkan banyak usaha.
● Nilai kebanyakan orang tergelincir pada awal tahun pertama SMA mereka.

Tapi Kalian akan memiliki lebih banyak kesempatan sebagai anak muda daripada yang Kalian dapatkan di SMP, Kalian akan melihat lebih banyak aspek di dunia daripada yang pernah Kalian laihatsebelumnya, Kalian dapat membuat banyak teman atau bahkan pacar. Inilah satu-satunya saat Kalian menjadi siswa SMA, jadi habiskan dengan cara yang tidak akan Kalian sesali. Yah, namanya kehidupan kan? Jadi mulai sekarang lepas dari genjutsu kartun. Eh, tapi meski tida indah, cerita SMA di dunia nyata lebih berwarna dan penuh keunikan.

Source : Soranews24

Posting Komentar